XAUUSD Masih Bergerak Stabil Dekat Level Tertinggi Multi-Bulanan, Fokus Data PCE AS
Sejak pembukaan sesi perdagangan Eropa siang ini, pergerakan harga XAUUSD masih tetap mencari penawaran beli, meskipun masih bergerak di bawah level tertingginya dalam lima bulan yang berhasil dicapai pada pekan lalu, seiring masih tingginya ekspektasi bahwa Federal Reserve perlu untuk menaikkan suku bunganya setidaknya satu kali lagi di tahun ini.
FUNDAMENTAL
Harga Emas berhasil mendapatkan daya tarik beli dalam tiga hari berturut-turut di sesi perdagangan akhir pekan ini, dan masih tetap mendapat dukungan dari permintaan terhadap aset safe-haven menyusul konflik yang masih berlangsung di wilayah Timur Tengah, serta surutnya pergerakan harga Indeks Dollar.
Sejak pembukaan sesi perdagangan Eropa siang ini, pergerakan harga XAUUSD masih tetap mencari penawaran beli, meskipun masih bergerak di bawah level tertingginya dalam lima bulan yang berhasil dicapai pada pekan lalu, seiring masih tingginya ekspektasi bahwa Federal Reserve perlu untuk menaikkan suku bunganya setidaknya satu kali lagi di tahun ini.
Sementara para pedagang nampaknya sedikit menahan diri untuk menempatkan pertaruhan yang agresif terhadap Emas, di tengah kondisi risk-on menjelang dirilisnya data PCE Index AS, yang mana data ini akan mempengaruhi ekspektasi pasar terhadap arah kebijakan moneter The Fed di pertemuan kebijakannya pekan depan, sehingga akan memberikan pengaruh signifikan terhadap XAUUSD.
Namun demikian masih adanya ketegangan geopolitik di Timur Tengah, nampaknya masih akan memberikan dukungan bagi XAUUSD, sementara data pertumbuhan ekonomi AS sepertinya memungkinkan The Fed untuk tetap pada nada hawkish mereka serta tetap membuka kemungkinan adanya kenaikan suku bunga di akhir tahun ini
TEKNIKAL
Pola harga Ascending Triangle nampaknya telah terbentuk dalam timeframe H4, dimana pola ini memberikan indikasi berlanjutnya dukungan bullish dari sisi pola pergerakan, ditambah dengan harga Emas yang masih bergerak di jalur kenaikan dalam Bullish Channel.
Secara keseluruhan dalam jangka menengah, harga Emas kemungkinan besar akan bergerak dalam range antara level 23.6% dan 38.2% Fibonacci, dengan perkiraan pergerakan harga akan mengerucut di kisaran $1,980-an, dengan level pijakan di kisaran 1979.88.
Selain itu dukungan bullish juga terlihat dari sisi teknikal, dimana sinyal dalam indikator MACD masih tetap bergerak di area positifnya, sehingga hal ini masih tetap memberikan cerminan bullish Emas untuk menguji kisaran $2,000 sebagai level psikologis.
TRADINGPLAN SIGNAL XAUUSD 27 OKTOBER 2023
Running harga berjalan pada saat ulasan ini dibuat = 1987.59
Pukul :14:10 WIB
Tren : Volatile (Waspada Swing Trade TF H1/H4)
Type : Instant & Pending Order
Duration : berlaku sampai Pk 19.00 WIB
SELL LIMIT AREA @ 1992 - 1991 (jika 1993 gagal break-up)
TP AREA 1987 - 1984
SL 1997
======
BUY LIMIT AREA @ 1977 - 1978 (jika 1975 gagal break-down)
TP AREA 1981 - 1985
SL 1972
======
SELL LEVEL @ 1988.53
TP AREA 1982 - 1978
SL 1994
======
BUY LEVEL @ 1979.94
TP AREA 1983 - 1988
SL 1974