Alert Rilis Data Kalender Ekonomi Penggerak Market Sesi Amerika 15 September 2023
Bulan Agustus lalu, indeks Empire State Manufacturing merosot menjadi -19.0, jauh lebih rendah dari perkiraan -0.9, dan menjadi yang terendah dalam 3 bulan. Indeks new orders, shipments dan tenaga kerja mengalami penurunan.
Pk 19:30 WIB: Indeks Empire State Manufacturing AS bulan September 2023 (Berdampak tinggi pada USD)
Disebut juga dengan New York Manufacturing Index dan dirilis oleh Federal Reserve Bank of New York, indeks ini mengukur kondisi dan ekspektasi bisnis di kawasan industri New York dan sekitarnya.
Data dibuat berdasarkan survei terhadap 200 pelaku industri di kawasan New York mengenai kondisi bisnis saat ini dan harapan untuk waktu yang akan datang.
Meski kawasan industri di New York relatif kecil, namun indeks manufakturnya dirilis lebih awal dari Philly Fed Manufacturing dan data ISM. Sehingga, data ini bisa mencerminkan keadaan awal sektor manufaktur di AS yang bisa mempengaruhi tenaga kerja, pengeluaran konsumen, serta investasi.
Angka indeks yang positif (lebih besar dari nol) mencerminkan kondisi bisnis semakin baik, sedangkan angka negatif mencerminkan kondisi yang menurun.
Bulan Agustus lalu, indeks Empire State Manufacturing merosot menjadi -19.0, jauh lebih rendah dari perkiraan -0.9, dan menjadi yang terendah dalam 3 bulan. Indeks new orders, shipments dan tenaga kerja mengalami penurunan.
Untuk bulan September 2023, diperkirakan indeks akan naik menjadi -9.9. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan USD menguat. Begitupun sebaliknya.
Pk 21:00 WIB: Indeks kepercayaan konsumen AS versi University of Michigan (UoM) bulan September 2023 (Preliminary) (Berdampak tinggi pada USD)
Data indeks kepercayaan konsumen dirilis oleh University of Michigan (UoM) 2 kali setiap bulan untuk mengukur kepercayaan konsumen terhadap kondisi bisnis dan keuangan di AS. Indeks kepercayaan konsumen UoM adalah salah satu yang selalu diperhatikan investor di samping indeks Conference Board (CB) Consumer Confidence.
Disebut juga Thomson Reuters/University of Michigan's Consumer Sentiment, data dibuat berdasarkan survei terhadap 500 konsumen mengenai kondisi ekonomi AS saat ini dan yang akan datang.
Laporan dirilis dalam 2 versi dengan selang waktu 2 minggu, yaitu Preliminary (data awal) dan Revised (data final). Karena dirilis lebih awal, indeks Preliminary akan lebih berdampak daripada Revised.
Indeks UoM Consumer Sentiment AS Agustus edisi Final yang dirilis tanggal 25 Agustus 2023 lalu menunjukkan 69.5, lebih rendah dari perkiraan 71.4, dan juga lebih rendah dari bulan sebelumnya 71.6. Indeks current economic conditions turun dari 76.6 di bulan Juli menjadi 75.7, sementara indeks consumer expectations turun dari 68.3 menjadi 65.5.
Indeks UoM Preliminary September 2023 diperkirakan turun menjadi 69.0. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung menyebabkan USD menguat. Begitupun sebaliknya.
Pk 21:00 WIB: Angka harapan inflasi AS versi University of Michigan (UoM) bulan September 2023 (Preliminary) (Berdampak medium pada USD)
Indikator ini dirilis oleh University of Michigan (UoM) setiap bulan dan mengukur harapan konsumen pada tingkat inflasi tahunan di AS selama setahun mendatang.
Data dibuat berdasarkan survei terhadap 500 konsumen rumah tangga di seluruh wilayah AS kecuali Alaska dan Hawaii. Ekspektasi inflasi di waktu yang akan datang bisa saja menjadi inflasi riil dan mempengaruhi tingkat upah pekerja.
Data ini dirilis dalam 2 versi dengan selang waktu 2 minggu, yaitu sebagai data Preliminary (data awal) dan Revised (data final). Data Preliminary dirilis lebih awal sehingga akan lebih berdampak.
Pada bulan Agustus 2023 lalu, ekspektasi inflasi AS year over year (y/y) untuk setahun mendatang adalah +3.5%. Perkiraan ini adalah yang tertinggi dalam 3 bulan.
Untuk bulan September 2023, angka harapan inflasi diperkirakan tetap +3.5%. Hasil rilis yang lebih tinggi dari perkiraan akan cenderung mendukung penguatan USD. Begitupun sebaliknya. (YSI)