XAUUSD Bergerak Mendekati $1,950 Menyusul Pesimisme pasar Terhadap Cina

Berita utama seputar pemangkasan perkiraan pertumbuhan ekonomi Cina dari sejumlah bank bru-baru ini, telah mendatangkan tantangan terhada selera risiko di pasar sekaligus juga membebani harga Emas, di tengah komentar hawkish dari pembuat kebijakan The Fed serta laporan terbaru dari bank sentral AS tersebut kepada anggota Kongres.

Jun 19, 2023 - 12:16
 0  9
XAUUSD Bergerak Mendekati $1,950 Menyusul Pesimisme pasar Terhadap Cina

FUNDAMENTAL

Pesimisme para pelaku pasar terhadap Cina serta kekhawatiran mengenai nada hawkish bagi Federal Reserve, setidaknya menjadi faktor utama terciptanya tekanan terhadap harga Emas, sehingga mengambil penawaran untuk memperbarui level terendah hariannya di dekat $1,954 hingga memasuki sesi perdagangan Eropa siang hari nanti.
Berita utama seputar pemangkasan perkiraan pertumbuhan ekonomi Cina dari sejumlah bank bru-baru ini, telah mendatangkan tantangan terhada selera risiko di pasar sekaligus juga membebani harga Emas, di tengah komentar hawkish dari pembuat kebijakan The Fed serta laporan terbaru dari bank sentral AS tersebut kepada anggota Kongres.
Sebelumnya Presiden Federal Reserve of Richmond, Thomas Barkin mengatakan bahwa menaikkan suku bunga lebih lanjut berpotensi menciptakan risiko perlambatan ekonomi yang signifikan, serta ditambah dengan komentar dari Presiden Federal Reserve of Chicago Austan Goolsbee dan Gubernur Federal Reserve Christopher Waller yang sedikit hawkish sehingga membantu DXY untuk berbalik dari level terendah di sesi perdagangan sebelumnya.
Pergerakan Emas kemungkinan besar akan sedikit terbatas, menyusul liburnya pasar New York serta imbal hasil obligasi AS, meskipun kesaksian dua tahunan dari Ketua The Fed Jerome Powell serta data PMI untuk bulan Juni, menjadi suatu hal yang cukup penting untuk diperhatikan guna membaca arah pergerakan harga Emas yang lebih jelas.

TEKNIKAL

Dalam timeframe H4 sejak dibukanya sesi perdagangan waktu Asia pagi hari tadi, pergerakan harga Emas berjangka masih terjebak di area psikologis antara 1953.15 dan 1960.09, sesuai dengan pergerakan sinyal Alligator yang memberikan cerminan pergerakan dalam range harga terbatas.
Harga Emas masih berada di atas garis sinyal MA 100 di kisaran 1952.10, yang sekaligus menjadi level kunci bagi perubahan arah pergerakan harga Emas hingga menjelang sesi perdagangan waktu Eropa nanti siang ini, untuk menuju target penurunan terdekat di 1943.67 yang berada di level 50% Fibonacci.
Pergerakan dalam range harga yang terbatas, dapat terlihat dari sinyal RSI 14 yang berada di area netral, ditambah dengan volume perdagangan yang diperkirakan sedikit lesu, menyusul ditutupnya pasar AS terkait libur Juneteenth.
Sementara garis sinyal dalam indikator MACD tetap memberikan petunjuk adanya tekanan bearish yang akan berlanjut, mengingat garis sinyal MACD yang berupaya menuju ke area negatifnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow