GBPUSD Terkoreksi Menjelang Keputusan Kebijakan Bank Sentral

Gubernur Bank of England Andrew Bailey kemungkinan akan melanjutkan kenaikan suku bunganya, meskipun terjadi penurunan tekanan inflasi serta potensi berlanjutnya krisis perbankan di Eropa

GBPUSD Terkoreksi Menjelang Keputusan Kebijakan Bank Sentral

FUNDAMENTAL

Pekan ini pergerakan pasangan mata uang GBPUSD akan dihiasi oleh data inflasi Inggris serta disusul oleh kebijakan suku bunga dari Bank of England, dimana Indeks Harga Konsumen tahunan Inggris diperkirakan akan turun menjadi 9.8% dari sebelumnya di 10.1%, sedangkan Core CPI yang tidak termasuk harga minyak dan makanan yang fluktuatif, diperkirakan masih akan tetap stabil di 5.8%.
Dari sisi kebijakan moneter bank sentral, Gubernur Bank of England Andrew Bailey kemungkinan akan melanjutkan kenaikan suku bunganya, meskipun terjadi penurunan tekanan inflasi serta potensi berlanjutnya krisis perbankan di Eropa, yang mana konsensus menyuarakan Bank of England akan menaikkan suku bunga sebesar 25 bps menjadi 4.25%.

TEKNIKAL

Koreksi pasangan mata uang GBPUSD akan menemui hambatan di area psikologis yang berada di level 1.2224, dimana trendline masih memberikan gambaran peluang bullish jangka pendek dalam kecepatan yang moderat.
Jika area psikologis mampu di break-down maka peluang tekanan jual akan terbuka dengan target mendekati level 76.4% Fibonacci. Peluang tekanan jual dapat terlihat dari pergerakan sinyal indikator RSI yang mulai menjauhi area overbought dan berupaya untuk bergerak di bawah level 50%.
Akan tetapi jika mengacu pada crossing SMA 100 dan 200, sepertinya dukungan bullish masih cukup terbuka dengan target kenaikan terdekatnya di kisaran 1.2285 yang berada di level 100% Fibonacci.