Menggunakan Analisa Fundamental Dalam Trading Forex
Bicara ekonomi dunia maka tidak bisa lepas dari namanya trading, Anda sebagai trader, harus sudah sangat paham dengan data-data tersebut, karena hal tersebut dapat digunakan sebagai salah satu sarana Analisa yang kita kenal sebagai analisa fundametal.
Menggunakan Analisa Fundamental Dalam Trading Forex
Bicara ekonomi dunia maka tidak bisa lepas dari namanya trading, Anda sebagai trader, harus sudah sangat paham dengan data-data tersebut, karena hal tersebut dapat digunakan sebagai salah satu sarana Analisa yang kita kenal sebagai analisa fundametal.
Analisa fundamental itu sendiri merupakan suatu proses analisa terkait dengan hal-hal yang mewakili ekonomi suatu negara secara umum. Analisa ini biasanya diwakili oleh berita (news) yang berulang secara periodik, dan mampu mengerakan market pada saat itu. Dengan analisa fundamental, investor atau trader mencoba untuk menangkap peluang yang mungkin akan muncul dari data-data dan berita faktor-faktor ekonomi tersebut, dan karena sifat dari analisa fundamental bukanlah melihat grafik saja, namun melihat ekonomi secara global, maka analisa fundamental juga lebih cocok diterapkan dalam jangka waktu transaksi yang panjang. Dan oleh karena itu mengapa analisa fundamental itu sangat penting.
Seperti yang pernah kita bahas dalam belajar trading forex sebelumnya, bahwa pergerakan nilai mata uang suatu negara akan dipengaruhi oleh kondisi negara yang bersangkutan terutama dari sisi ekonomi, sosial, dan politik. Dengan menganalisa faktor-faktor fundamental terlebih dahulu, trader menganalisa kekuatan pasar dari segi berbagai faktor yang dapat mempengaruhi permintaan dan penawaran dalam trading forex, antaralain sebagai berikut :
1. Faktor Ekonomi
2. Faktor Sosial dan Politik
3. Dan Faktor Eksternal
Dan, berikut ini adalah indikator-indikator yang sangat penting dalam melakukan analisa fundamental forex, antara lain sebagai berikut:
• PDB atau Produk Domestik Bruto
• Produksi Industri
• UMR
• Indeks Biaya Hidup/Konsumsi (perilaku konsumtif masyarakat)
• Pengangguran
• Neraca perdagangan
• Tingkat suku bunga
• Dan lain sebagainya
Sebagai trader tidak salah bila kita melakukan trading dengan memanfaatkan berita fundamental untuk memperoleh keuntungan, namun hendaknya jadi perhatian bagi kalian yang baru saja memulai trading forex (pemula), bahwa analisa forex dengan menggunakan berita tidaklah semudah yang dibayangkan.
Sebaiknya, lakukan konfirmasi terlebih dahulu dengan trader yang telah lebih menguasai atau komunitas trader, sehingga tidak langsung percaya bila ada yang mengatakan trading dengan memanfaatkan berita adalah hal mudah. Mengapa memanfaatkan berita dalam trading bukanlah hal yang mudah?
1. Berita fundamental tersedia di waktu yang bersamaan bagi para trader di seluruh dunia, sehingga tidak ada hal yang membuat seorang trader lebih unggul dalam hal informasi dibanding trader
2. Tingkat volatilitas suatu harga mata uang sangatlah sulit diduga, sehingga sering terjadi berjudi, bukannya trading.
Saran kami, bila Anda tertarik untuk memanfaatkan analisa fundamental untuk melakukan trading, pastikan Anda mengerti dampak dari suatu berita sebelum memutuskan untuk bertransaksi. sebaiknya trading dilakukan 15-30 menit setelah berita diumumkan karena trend akan lebih terlihat jelas, dan bila tidak jelas, sebaiknya tidak melakukan trading.
Kesimpulan yang dapat kita tarik dari pembahasan mengenai Penggunaan Analisa Fundamental Dalam Forex adalah, sebagai berikut :
• Perlu diingat, bukanlah grafik yang menggerakkan harga di pasar, namun perubahan fundamental lah yang lebih berpengaruh yang menyebabkan pasar bereaksi, dan pergerakan harganya yang ditampilkan dalam grafik.
• Manfaat utama dari analisis fundamental ini adalah untuk membantu trader memahami trend secara global terhadap satu atau beberapa mata uang dan kaitan-kaitannya dengan dinamika ekonomi satu atau beberapa negara.
• Analisis fundamental lebih menekankan terhadap siklus ekonomi dan harga wajar yang mempengaruhi pergerakan harga dalam waktu menengah atau jangka panjang.
Selamat mencoba!