Mengenal Fungsi TimeFrame Dalam Trading Forex
Sebelum kita melakukan trading pada platform forex, sebelum melakukan analisa atas pergerakan harga, sebelum kita melanjutkan lebih jauh belajar trading forex lebih jauh, maka sebelum hal-hal tersebut dilakukan oleh para trader pada saat membuka aplikasi MetaTrader kita langsung disajikan tampilan gambar-gambar grafik harga dipasar forex. Grafik-grafik tersebut menggambarkan pergerakan harga suatu pasangan mata uang di pasar forex, apakah pergerakannya naik, turun, atau statis yang dipengaruhi oleh TimeFrame. Jadi TimeFrame itu sendiri apa sih?
Mengenal Fungsi TimeFrame Dalam Trading Forex
Sebelum kita melakukan trading pada platform forex, sebelum melakukan analisa atas pergerakan harga, sebelum kita melanjutkan lebih jauh belajar trading forex lebih jauh, maka sebelum hal-hal tersebut dilakukan oleh para trader pada saat membuka aplikasi MetaTrader kita langsung disajikan tampilan gambar-gambar grafik harga dipasar forex. Grafik-grafik tersebut menggambarkan pergerakan harga suatu pasangan mata uang di pasar forex, apakah pergerakannya naik, turun, atau statis yang dipengaruhi oleh TimeFrame.
Jadi TimeFrame itu sendiri apa sih?
TimeFrame merupakan cara melihat atau mengelompokkan data berdasarkan rentang waktu. Data apa ? Tentu saja data pergerakan harga, yaitu level Open, High, Low, Close. Atau bisa juga artinya TimeFrame yang lain adalah MEMECAH Atau MEMBEDAH candle. Atau secara khususnya merupakan satuan waktu yang digunakan untuk menentukan rentang pengamatan harga
Dalam trading forex, terdapat beberapa TimeFrame (tf) yang terkenal dan sering digunakan oleh trader pada umumnya. Time frame tersebut adalah
- MN : Candle BULANAN, separatornya batas per TAHUN.
- W1 : Candle MINGGUAN, separatornya batas per TAHUN.
- D1 : Candle HARIAN, separatornya batas per BULAN.
- H4 : Candle 4 Jam-an, separatornya batas per MINGGU ( senin - jumat ).
- H1 : Candle 1 Jam-an, separatornya batas per HARI.
- M30 : Candle 30 Menitan, separatornya batas per HARI.
- M15 : Candle 15 Menitan, separatornya batas per HARI.
- M5 : Candle 5 Menitan, separatornya batas per HARI.
- M1 : Candle 1 Menitan, separatornya batas per HARI.
Trader forex menggunakan berbagai timeframes untuk menganalisa dan memperdagangkan pasar. Misalnya, beberapa trader lebih suka trading menggunakan timeframes 30 menit sementara yang lain menggunakan timeframes yang lebih pendek dari 5 menit.
Setiap trader dapat bertrading menggunakan satu Time Frame ataupun lebih dari itu. Time Frame rendah biasanya dianggap mengandung terlalu banyak fluktuasi yang mengganggu, sedangkan Time Frame lebih tinggi dianggap menggambarkan tren harga secara keseluruhan dengan lebih baik. Upaya memilih Time Frame dalam forex pun mempertimbangkan faktor-faktor ini